Your Ad Here

Saturday, October 6, 2012

Konser di Jakarta, Tiket Termurah 2 PM Rp 500 Ribu

Konser di Jakarta, Tiket Termurah 2 PM Rp 500 Ribu

Jakarta - Impian para penggemar 2PM di Indonesia akan segera terwujud dengan diselenggarakannya “2PM Global Tour 2012 – What time Is It?”. Konser ini akan digelar pada Sabtu, 8 Desember 2012, di MEIS Ancol.

Sejak merilis single Again & Again tahun 2008, boyband asal Seoul, Korea Selatan, ini langsung terkenal. Meskipun pecahan dari boyband One Day, mereka mampu bertahan di industri musik Korea dengan keahlian dance dan kemampuan vokal.

Album pertama The First Album 1:59 PM dengan single Heartbeat pada 2009 menuai banyak kritik positif dan sukses bertengger di tangga lagu Korea. Termasuk Ikigayu Take 7 Chart selama tujuh minggu berturut-turut. Lewat album tersebut, kelompok vokal ini dianugerahi gelar Best Male Group dan Artist of the Year dari M.net Asian Music Awards.

Setelah kesuksesan album pertama pada 2009, 2PM melepaskan Don’t Stop Can’t Stop pada 2010 dengan single Without You. Single ini sukses duduk pada posisi pertama di enam tangga lagu Korea yang berbeda.

Karier internasional pertama mereka dimulai saat mereka mempertunjukkan kebolehannya sebagai pembuka konser Wonder Girls di Amerika pada tahun yang sama. 2PM juga melakukan pertunjukan di Los Angeles dan Seoul, dan juga sempat mengeluarkan satu lagu yang diperuntukkan bagi FIFA 2010 World Cup.

Album ketiga yang bertajuk Republic of 2PM (2011) ini mengusung single Take Off (2011), I''m Your Man (2011), dan Ultra Lover (2011) sebagai single andalan. Selain tampil sebagai penyanyi, 2PM juga menjadi model di beberapa iklan dan bintang tamu pada acara reality show. Salah satu reality show-nya yang paling terkenal adalah We Got Married (2010), yang memasang Nichkhun dengan salah satu personel girlband.

Pada konser 2PM ini, harga tiket dibagi dalam beberapa kelas. Untuk kelas Diamond Rp 2.000.000, Gold Rp 1.250.000, Festival Rp 1.000.000, Silver Rp 750.000, dan Bronze Rp 500.000.

Sumber : TEMPO.CO 

0 comments:

Post a Comment