Your Ad Here

Thursday, May 31, 2012

Hiii...Film Horor 'Chernobyl Diaries' Syuting di Markas Nazi!

Hiii...Film Horor 'Chernobyl Diaries' Syuting di Markas Nazi!
Jakarta - Untuk menambah kesan angker, pemilihan lokasi syuting sangatlah penting untuk sebuah film horor. Oleh karena itu, Produser Oren Peli memilih terowongan bawah tanah bekas markas Nazi untuk film 'Chernobyl Diaries'. Hiii!

"Ada bunker di mana mereka memiliki markas Nazi dan tempat yang sangat menyeramkan," ujarnya seperti dilansir WENN, Kamis (31/5/2012).

Peli mengungkapkan, ia tak bisa syuting di Pripyat sesungguhnya karena debu nuklir yang tersisa akibat bencana Chernobyl. Peli yang juga kreator 'Paranormal Activity' itu kemudian mencari alternatif lain untuk lokasi Pangkalan Angkatan Udara Soviet dan terowongan di bawah Belgrade, Serbia.

"Itu sangat gelap dan sangat pengap dengan energi negatif aneh di sana," ucap sang sutradara Brad Parker.

'Chernobyl Diaries' bercerita tentang enam turis yang menyewa pemandu untuk membawa mereka ke kota yang terlupakan, Pripyat, tempat para pekerja di reaktor nuklir Chernobyl. Namun selama petualangan, para turis tersebut merasakan jika mereka tak sendiri.

Sumber : detik.com

0 comments:

Post a Comment